Knock Turn
Sukai Kesalahan Anda
Kesalahan merupakan bagian dari yang dihadapi saat Anda bermain piano.
Jari-jari Anda terkadang meraba-raba dan tuts sulit dimainkan.
Namun, setiap langkah menunjukkan bahwa Anda merasakan musik jauh di dalam diri Anda.
Kesalahan yang Anda buat hari ini mungkin saja memicu momen keajaiban Anda besok.
Karenanya, rangkul kesalahan itu—beri kesalahan tersebut cinta yang layak.
Dengan semangat tersebut, kami telah mengaransemen permainan lebih dari 40 orang pianis menjadi satu karya epik:
Sebuah Nocturne Kesalahan yang Menyenangkan.
Untuk itu, hayati, nikmati prosesnya, dan biarkan musik membebaskan jiwa Anda.
Sebuah Nocturne Kesalahan yang Menyenangkan – "Knock Turn Op. 9-2"
Analisis data permainan lebih dari 40 orang pemain telah menginspirasi aransemen baru
Nocturne Op. 9-2 gubahan Frederic Chopin. Kami telah mengumpulkan data permaian "Nocturne Op.9-2" dari lebih dari 40 pemain melalui aplikasi "Piano Diary" (dengan teknologi canggih Yamaha), dan menganalisis frasa di mana kesalahan cenderung terjadi, yang kemudian menjadi inspirasi untuk aransemen musik. Hasilnya adalah sebuah karya baru yang disebut "Knock Turn Op.9-2", yang akan membuat Anda semakin menyukai kesalahan Anda sendiri.
Anda dapat menikmati memainkan partitur tanpa harus memiliki pengalaman memainkan "Nocturne Op. 9-2". Semoga Anda bisa memainkan dan menikmatinya!
Anda ingin mempersembahkan "Knock Turn Op.9-2" Anda sendiri kepada dunia? #LoveYourMistake
Unduh partiturnya, dan kami akan dengan senang hati mendengarkan unggahan Anda. Anda tidak perlu memposting partitur lengkap, tetapi hanya bagian yang Anda minati. Posting video permainan Anda di media sosial dengan tagar #LoveYourMistake. Apabila Anda mengikuti akun Yamaha Music Global di Instagram dan memposting video Anda dengan tagar #LoveYourMistake, beberapa di antaranya akan ditampilkan di situs web khusus kami. Para pencinta musik dari seluruh dunia sudah tidak sabar untuk mendengarkan Knock Turn Anda. Kami sangat berharap Anda akan memainkan musiknya dan berbagi dengan kami.
Cara berpartisipasi
1. Follow akun Yamaha Music Global di Instagram
2. Posting video Anda dengan tagar #LoveYourMistake
*Apabila sebuah konten diposting dengan tagar campaign ini oleh akun yang mengikuti akun Yamaha Music Global di Instagram, maka konten tersebut dapat ditempatkan di situs web campaign, situs web grup Yamaha, media sosial, dan berbagai media iklan tanpa pemberitahuan terlebih dahulu kepada peserta. Seseorang yang mengikuti campaign ini dianggap telah menyetujui syarat dan ketentuan di bawah ini.
*Untuk mengikuti campaign ini, ikuti syarat dan ketentuan di bawah ini.
Syarat dan Ketentuan Campaign #LoveYourMistake
PASAL 1- CAMPAIGN
1.1 Yamaha Corporation, yang berkantor pusat di 10-1, Nakazawa-cho, Chuo-ku, Hamamatsu-shi, Shizuoka, 430-8650, Jepang ("Yamaha") menyelenggarakan "#LoveYourMistake ("Campaign").
1.2 Yamaha berhak membatalkan Campaign ini kapan saja atas kebijakannya sendiri.
1.3 Dengan berpartisipasi dalam Campaign ini, peserta setuju bahwa mereka telah membaca, memahami, menerima, dan akan mematuhi Syarat dan Ketentuan ini.
PASAL 2- PESERTA
2.1 Hanya peserta yang telah menyetujui Syarat dan Ketentuan Campaign dan berusia 18 tahun ke atas yang boleh berpartisipasi dalam Campaign ini.
2.2 Karyawan Yamaha, afiliasinya, keluarga, agen, dan pihak-pihak lain yang terlibat langsung dalam Campaign ini tidak berhak untuk berpartisipasi.
2.3 Tidak ada biaya partisipasi dan tidak perlu melakukan pembelian untuk mengikuti Campaign ini.
2.4 Campaign akan berlangsung mulai tanggal 20 Januari 2025 sampai dengan tanggal 31 Maret 2025. Setelah tanggal tersebut, tidak boleh ada entri lagi yang dikirim.
2.5 Masing-masing Peserta menjamin dan menyatakan bahwa konten yang dikirim (video permainan dan/atau komentar) adalah asli, belum pernah dipublikasikan atau memenangkan penghargaan apa pun. Peserta juga menjamin bahwa postingan mereka bebas dari hak pihak ketiga dan tidak mengandung konten ilegal atau tidak pantas. Peserta harus memastikan bahwa postingan mereka dipublikasikan.
2.6 Jika konten yang dikirimkan mengandung hak kekayaan intelektual, hak potret, atau hak-hak lain dari pihak ketiga, maka peserta harus mendapatkan izin terlebih dahulu dari pemegang hak terkait sebelum berpartisipasi. Khususnya, jika ada orang yang ditampilkan dalam konten dalam bentuk yang dapat diidentifikasi, pastikan untuk mendapatkan persetujuan dari orang tersebut. Jika ada anak di bawah umur yang ditampilkan dalam konten, maka diperlukan persetujuan dari orang tua atau wali yang sah.
2.7 Yamaha berhak memeriksa kelayakan Peserta dan/atau menyisihkan Peserta atas kebijakannya sendiri kapan pun dan dengan alasan apa pun.
PASAL 3- ATURAN PARTISIPASI
3.1 Peserta harus merekam video dengan partitur asli, berjudul "Knock Turn Op.9-2", yang sedang dimainkan.
3.2 Untuk berpartisipasi melalui Instagram, peserta harus memiliki akun Instagram yang aktif dan tidak bersifat pribadi (yaitu akun yang diatur ke "publik") atau mendaftar untuk mendapatkan akun Instagram gratis di www.instagram.com. Profil Instagram milik Peserta harus bersifat publik selama masa Campaign (20 Januari - 31 Maret 2025)
3.3 Video harus diposting di platform Instagram milik peserta.
3.4 Peserta harus mengikuti akun Instagram resmi Yamaha. (https://www.instagram.com/yamahamusicglobal/)
3.5 Agar dapat berpartisipasi dalam Campaign, Peserta harus menulis dengan benar dengan tagar "#LoveYourMistake" di bagian deskripsi.
3.6 Video harus diunggah ke Instagram antara tanggal 20 Januari sampai 31 Maret 2025. Unggahan setelah tanggal ini tidak akan dihitung. Peserta, komentar dan memiliki konten yang dikirim atau diunggah ke Instagram sehubungan dengan Campaign ini (secara kolektif disebut "Konten yang Dikirim")
3.7 Piano/Keyboard Yamaha sebaiknya terlihat di video. Peserta setuju bahwa penggunaan produk Yamaha dalam foto dan video tidak boleh mencemarkan nama baik Merek Yamaha.
3.8 Peserta dianggap sebagai pemilik akun Instagram tempat video diunggah.
3.9 Yamaha tidak bertanggung jawab atas entri yang tidak diterima dengan alasan apa pun.
PASAL 4- MANFAAT CAMPAIGN
4.1 Beberapa Konten yang Dikirim akan ditampilkan di situs web khusus tanpa pemberitahuan sebelumnya kepada peserta. (https://www.yamaha.com/en/about/experience/promotion/every-key/)
4.2 Konten yang Dikirim akan dipilih secara acak oleh Yamaha.
4.3 Campaign ini sama sekali tidak disponsori, didukung, atau dikelola oleh, atau terkait dengan Facebook, Instagram, X, META, atau jejaring sosial lainnya. Dengan mengikuti Campaign ini, Peserta menegaskan bahwa mereka tidak memiliki klaim terhadap jejaring sosial tersebut sehubungan dengan Campaign ini.
PASAL 5- DISCLAIMER
5.1 Yamaha tidak bertanggung jawab atas video yang hilang atau terlambat diposting atau atas video yang tidak diposting tepat waktu dan format yang benar.
5.2 Postingan yang tidak lengkap atau tidak terbaca akan dikeluarkan dari partisipasi.
5.3 Yamaha tidak bertanggung jawab atas biaya yang dikeluarkan oleh Peserta sehubungan dengan Campaign ini.
5.4 Yamaha berhak menolak postingan yang tidak dapat dibenarkan, serta menarik Campaign ini sepenuhnya kapan saja, atau mengubah Syarat dan Ketentuan secara sepihak tanpa mengakibatkan kewajiban apa pun.
5.5 Yamaha tidak bertanggung jawab atas kegagalan dalam memenuhi Syarat dan Ketentuan ini jika kegagalan tersebut disebabkan oleh keadaan yang terjadi di luar kendali seperti "force majeure". Keadaan tersebut termasuk, tetapi tidak terbatas pada masalah teknis, perubahan syarat dan ketentuan atau keputusan/tindakan/kegagalan oleh pihak ketiga mana pun seperti META, Facebook, Instagram atau X, kondisi cuaca buruk, kebakaran, banjir, perang, gempa bumi, kerusuhan, perselisihan industri, terorisme, bencana alam, atau peristiwa yang, tanpa kesalahan dari salah satu pihak, membuat pelaksanaan menjadi tidak mungkin atau tidak dapat dilakukan secara memuaskan.
5.6 Konten yang Dikirim Peserta tidak boleh berisi, menggambarkan, atau memperlihatkan konten apa pun yang: (i) eksplisit atau sugestif secara seksual, menyinggung, cabul, tidak senonoh, atau berisi ketelanjangan atau sindiran rasis; (ii) mempromosikan aktivitas apa pun yang mungkin terlihat tidak aman atau berbahaya, atau agenda atau pesan politik apa pun; (iii) mencemarkan nama baik, salah menggambarkan, atau berisi pernyataan yang meremehkan Yamaha atau perusahaan lain; (iv) berisi merek dagang, logo, atau tampilan dagang (seperti kemasan khusus atau eksterior/interior bangunan) atau materi berhak cipta (termasuk foto, patung, lukisan, dan karya seni atau gambar lain yang dipublikasikan melalui situs web, televisi, film, atau media lain) milik orang lain, tanpa izin; (v) berisi identifikasi pribadi apa pun, seperti nomor pelat mobil, atau alamat jalan untuk siapa pun selain Peserta, atau melanggar privasi siapa pun selain Peserta; (vi) mengomunikasikan pesan atau gambar yang tidak sesuai dengan citra positif dan niat baik merek Yamaha; dan/atau (vii) melanggar undang-undang yang ada. Setiap Konten yang Dikirim yang berisi, menggambarkan, atau menampilkan konten tersebut; yang melebihi batas ukuran atau panjang file yang disyaratkan yang diberlakukan oleh Campaign atau situs media sosial pihak ketiga; dan/atau yang melanggar persyaratan Konten yang Dikirim dan/atau Syarat dan Ketentuan ini akan didiskualifikasi. Yamaha berhak atas kebijakannya sendiri dan tanpa batas untuk menyaring dan mendiskualifikasi Konten yang Dikirim, yang menurut Yamaha tidak pantas atau tidak sesuai untuk dipublikasikan, yang tidak sesuai dengan Syarat dan Ketentuan ini, atau yang tidak sesuai dengan semangat atau tema Campaign ini.
5.7 Dengan mengirim konten berarti Peserta secara eksplisit mengakui dan memberikan Yamaha, bersama dengan perwakilan hukum, penerus, dealer, perusahaan afiliasinya (termasuk anak perusahaannya), lisensi yang tidak dapat dibatalkan, di seluruh dunia, dapat dipindahtangankan, dan terus-menerus untuk menggunakan, mensublisensikan, mengedit, memodifikasi, mengirim, mereproduksi, menampilkan secara publik, dan memublikasikan materi apa pun yang diunggah oleh Peserta ke Instagram sehubungan dengan Campaign. Lisensi ini meliputi hak menggunakan konten tersebut untuk tujuan komersial di saluran media sosial dan situs web Yamaha, dalam format media apa pun, termasuk online atau cetak, dengan atau tanpa menyebutkan nama depan dan/atau nama belakang Peserta. Tidak ada pertimbangan atau persetujuan tambahan yang diperlukan dari Peserta. Konten yang Dikirim yang berusaha membatasi hak-hak ini tidak akan diterima atau dipertimbangkan.
5.8 Jika ada ketentuan dalam Syarat dan Ketentuan ini yang dianggap tidak sah atau tidak dapat dilaksanakan, maka ketentuan tersebut akan dicoret dan ketentuan lainnya akan diberlakukan.
5.9 Pertanyaan atau keluhan mengenai Campaign harus ditujukan kepada Yamaha. Detail kontak ada di https://inquiry.yamaha.com/contact/?act=74&lcl=en_WW
5.10 Dalam Syarat dan Ketentuan ini, bentuk bahasa khusus gender dihindari untuk alasan kemudahan dibaca yang lebih baik. Namun, semua sebutan pribadi berlaku sama untuk semua gender. Rumusan yang dipilih hanya untuk menyederhanakan bahasa dan tidak menyiratkan penilaian atau diskriminasi apa pun.
PASAL 6- YURISDIKSI
Syarat dan Ketentuan ini ditafsirkan menurut dan diatur oleh undang-undang Jepang tanpa mengacu pada prinsip-prinsip pertentangan undang-undang. Segala sengketa atau prosedur akan disidangkan di Pengadilan Distrik Tokyo di Jepang. Jika karena alasan apa pun pengadilan dengan yurisdiksi yang kompeten memutuskan bahwa bagian mana pun dari Syarat dan Ketentuan ini tidak dapat diberlakukan, maka bagian lainnya dari Syarat dan Ketentuan ini akan terus berlaku dan memiliki kekuatan hukum penuh.
Aransemen Musik
Aransemen Musik
Kunio Matsuzaki, Komposer dan Penata Musik
Kunio Matsuzaki, yang lahir di Prefektur Kochi, menempuh pendidikan di Jurusan Musik SMA Marunouchi di Prefektur Kochi dan lulus dari Fakultas Musik di Kurashiki Sakuyo University, Sekolah Musik. Dia telah memberikan karyanya kepada NHK Symphony Orchestra, Nagoya Philharmonic Orchestra, Kobe City Chamber Orchestra, Zoorasian Brass, Alto de Campagne, dan banyak organisasi pertunjukan musik lainnya serta musisi perorangan terkemuka. Mulai tahun 2016 sampai 2019, dia berpartisipasi dalam "Symphonic Gamers" Festival Musik NHK sebagai penata musik (disiarkan di saluran NHK BS Premium). Dia mengadakan pertunjukan tunggal di Prefektur Okayama pada tahun 2017. Menerima Grazia Music Award ke-9 pada tahun 2024. Aktif dalam berbagai aliran musik, dia juga membantu aransemen musik Kenji Ozawa.
KITA MENYUKAI MUSIK, DI SETIAP TUTS.
Persembahkan permainan yang Anda imajinasikan, dan menyatu dengan penonton.
Terakhir, dapatkan pujian atas permainan Anda, dengarkan ungkapan "Luar Biasa!" dari juri yang “strict” atau dapatkan puluhan ribu suka dari pendengar Anda.
Kita menyukai musik. Dan kita mencoba merasakannya setiap hari.
Sejujurnya, terkadang harus lebih fokus. Jika Anda bermain, Anda akan lebih tahu dari siapa pun.
Musik dapat membawa kita ke suasana yang sangat gembira dan sangat sedih. Namun kita menyukainya, dalam setiap tuts kehidupan.