Yamaha Memperkenalkan Produk Terbaru TF Series Digital Console di ProLight+Sound 2015

April 15, 2015. Shizuoka, Jepang —Yamaha memperkenalkan produk terbaru TF Series Digital Console di ajang ProLight+Sound 2105. TF Series dibuat sebagai solusi untuk kebutuhan mixing dalam skala kecil hingga menengah, dan bisa dikatakan sebagai console “terbaik di kelasnya”.

Setelah Yamaha mempertegas eksistensi di industri instalasi sound system dan live sound dengan RIVAGE PM10, CL dan QL Series Console, kini Yamaha membawa “state-of-the-art technology” tersebut untuk menjangkau kalangan pengguna dalam skala yang lebih luas. TF series mengusung fitur-fitur mutakhir serta kualitas Yamaha yang sudah sangat dikenal luas dengan “price point” yang sangat terjangkau. Fitur utama TF Series ditujukan untuk pengguna yang belum memiliki pengalaman dalam menggunakan digital mixing console hingga profesional berpengalaman. TF series juga menawarkan fasilitas dan kinerja dari aplikasi sound system production skala besar hingga aplikasi yang sangat sederhana sekalipun.

TF Series memiliki 3 pilihan digital mixing console berukuran compact dengan standar kinerja yang luar biasa. TF5, TF3, dan TF1 secara berurutan memiliki fitur 33, 25, dan 17 motorized fader, serta 32, 24, dan 16 analog input onboard dengan “recallable Yamaha D-PRE™ preamplifier” yang untuk pertama kalinya disematkan pada Digital Mixing Console. Fasilitas ini sangat mendukung speed terutama di mana perubahan konfigurasi penuh harus dilakukan dengan cepat.

Sebanyak 48 total input untuk TF5 dan TF3, 40 input untuk TF1, termasuk stereo analog/USB digital Input dan dua buah Stereo Return. Fitur live recording yang tersedia adalah 2x2 langsung ke media simpan USB dan 34x34 multitrack channel recording dan playback melalui USB 2.0. Keseluruhan fitur ini, ditambah dengan kemampuan integrasi dengan I/O rack, membuat TF Series menjadi pilihan yang luar biasa untuk berbagai macam aplikasi dan kebutuhan sound system.

TouchFlow Operation™ merupakan pendekatan terbaru dalam pengoperasian sebuah digital mixing console. TouchFlow Operation™ yang merupakan gabungan dari desain user interface Yamaha dan touch panel yang mutakhir, memberikan respon yang cepat serta kenyamanan bagi pengguna pada saat melakukan mixing. Engineer yang berpengalaman bahkan yang belum memiliki pengalaman dalam mengoperasikan digital mixing console sekalipun dapat merasakan sangat mudah untuk menghasilkan mix yang ideal.

Beberapa fitur dari TF series juga mendukung pengguna dalam melakukan setup secara cepat dan mudah. Fitur 1-knob COMP™ and 1-knob EQ™ memudahkan anda untuk mendapatkan sound yang ideal dengan memutar satu buah “rotary control”. Fitur ini sangat membantu anda untuk melakukan penyesuaian dari sumber suara di setiap input channel, serta melakukan penyesuaian dari hasil mix keseluruhan di output channel. Fitur GainFinder™ memudahkan engineer untuk mendapatkan input gain yang optimal.

Berbagai preset yang disediakan untuk input channel dan output channel, dibuat melalui kerjasama dengan para engineer serta perusahaan pembuat microphone terkemuka seperti Shure, Sennheiser dan Audio-Technica. Input channel preset yang dibuat untuk berbagai jenis alat musik dan sumber suara, mencakup parameter seperti Head Amp (HA) gain, EQ, Dynamic Processor, hingga penamaan dan warna pada channel. Output channel preset antara lain merupakan setup optimal dari setiap parameter untuk kebutuhan in-ear-monitors(IEM), dan setup parameter untuk Yamaha Powered Speaker yang disesuaikan dengan kondisi dan ukuran ruangan yang berbeda. Fitur preset yang tersedia ini sangat bermanfaat untuk memudahkan para pengguna yang belum memiliki pengalaman, disamping itu para sound engineer berpengalaman dapat menggunakan fitur ini sebagai alat bantu untuk meningkatkan kecepatan dan efisiensi dalam pengoperasian.

Berikut adalah komentar dari partner kami di Audio-Technica Corporation, Sennheiser, dan Shure

Audio-Technica Corporation– Keisuke Kobayashi, CMO/CTO

“Setiap microphone Audio-Technica didesain untuk menghasilkan reproduksi suara yang akurat untuk setiap aplikasi yang spesifik. Kami berusaha secara maksimal untuk menyediakan tools terbaik bagi para pengguna dalam merealisasikan keinginannya. Bekerjasama secara intensif dengan TF Engineer dalam membuat preset untuk setiap alat musik secara spesifik, berarti kami dapat memastikan microphone kami mencapai tingkat performa yang maksimal, sehingga pengguna dapat lebih fokus untuk berkreasi dan mencapai karakter yang diinginkan.”

Sennheiser– Michael Polten, Product Management & Marketing, Live Performance & Music

“Kami mengucapkan selamat kepada Yamaha yang telah membawa teknologi console Yamaha untuk menjangkau kalangan pengguna yang lebih luas. Kami sangat bangga karena evolusi dari microphone kami menjadi bagian dari TF Console melalui fitur preset yang disediakan. Bagi seorang sound engineer, preset ini dapat menjadi titik awal untuk setting EQ yang maksimal di dalam setiap pekerjaan.”

Shure– Matt Engstrom, Category Director of Wired Products

“Kami sangat bangga karena telah bekerjasama dengan Yamaha dalam menyiapkan preset Shure Microphone untuk TF Series. Mixer yang powerful dipadankan dengan preset dari microphone legendaris kami, akan menghasilkan bunyi yang sangat menakjubkan ditangan setiap engineer.”

Selain semua fitur diatas, Yamaha menyiapkan software aplikasi yang dibuat untuk mixing secara wireless, mixing untuk personal monitor, serta melakukan setup TF series secara offline. Aplikasi TF Editor, TF StageMix™ dan MonitorMix yang terintegrasi dengan console, dapat menjadi user interface tambahan di setiap device yang kompatibel.

TF series console juga memiliki fitur processing dan effect yang powerful. Sebagai tambahan dari parametric EQ dan Dynamic Processor yang ada di setiap channel, terdapat delapan buah processor yang powerful. Dua buah dapat diakses secara global dengan teknologi Yamaha SPX yang telah menjadi standar industri di aplikasi rekaman dan live sound. Enam buah processor dapat diakses melalui AUX 9/10~19/20. Bus AUX 1~8 dan main output memiliki fitur 4-band parametric EQ seperti yang disediakan juga pada input channel, serta 31-band Flex12 GEQ.

Semua model dari TF Console memiliki slot untuk card ekspansi NY64-D I/O dengan total 128 channel (64 in/64 Out) melalui Dante™ audio network. Saat digunakan dengan Yamaha I/O Rack Tio1608-D, anda dapat membuat sistem stagebox dengan total hingga 48 Input dan Output.

Semua model dari TF Console memiliki slot untuk card ekspansi NY64-D I/O dengan total 128 channel (64 in/64 Out) melalui Dante™ audio network. Saat digunakan dengan Yamaha I/O Rack Tio1608-D, anda dapat membuat sistem stagebox dengan total hingga 48 Input dan Output.

Rackmount kit RK5014 juga tersedia untuk melakukan mounting TF1 Console ke rack peralatan 19-inch standar EIA.

Ken Hiraoka Yamaha PA Department manager menambahkan:” Dalam mendesain Yamaha console, kami selalu bekerjasama dengan sound engineer dari berbagai belahan dunia untuk menghasilkan console yang mudah dioperasikan dengan kualitas dan performa yang optimal. TF series memperkenalkan sebuah terobosan baru dalam pengoperasian digital mixing console yang memungkinkan pengguna baru serta sound engineer berpengalaman mendapatkan hasil yang diinginkan secara cepat dan mudah.”

Video