Yamaha Mengumumkan Solusi Audio ADECIA

Mikrofon Ceiling Beamforming Dinamis Terbaru, Prosesor Konferensi, Switch PoE, dan Speaker VXL Series Menciptakan Solusi Audio yang Lengkap dan Dapat Dikustomisasi

Mikrofon Ceiling Beamforming Dinamis Terbaru, Prosesor Konferensi, Switch PoE, dan Speaker VXL Series Menciptakan Solusi Audio yang Lengkap dan Dapat  Dikustomisasi

HAMAMATSU, Jepang — 2 September 2020 — Yamaha hari ini mengumumkan ADECIA, rangkaian produk komunikasi yang dirancang untuk digunakan bersama guna memberikan solusi audio yang lengkap dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan untuk perusahaan atau ruang pertemuan apa pun. Mulai dari input sampai output, ADECIA memastikan audio berkualitas tinggi untuk komunikasi yang karenanya Yamaha dikenal. Solusi konferensi komprehensif memperkenalkan mikrofon array ceiling RM-CG dan prosesor konferensi jarak jauh RM-CR dan termasuk switch jaringan PoE yang telah lama dipercaya dari Yamaha dan speaker line array Dante PoE VXL Series.

“Secara historis mencapai kualitas audio profesional - baik itu ruang pelatihan, ruang konferensi, ruang serbaguna, atau ruang pertemuan - membutuhkan banyak pekerjaan dan biaya untuk merancang, memasang, dan menyiapkannya,” kata Nobuo Ikematsu, senior manajer umum divisi informasi & komunikasi, Yamaha. “Dengan memperkenalkan ADECIA, kini pelanggan dapat dengan mudah menyesuaikan dan mengkonfigurasi solusi UC untuk ruangan yang mudah digunakan dan memberikan hasil audio terbaik di setiap ruangan. Dengan persyaratan keselamatan tambahan di setiap ruangan saat ini, solusi mikrofon ceiling ADECIA dapat memungkinkan pembatasan jarak sosial dan mengurangi kontak langsung tanpa menghalangi jalannya konferensi.”

Dengan sejarah lebih dari 130 tahun yang didedikasikan untuk mendapat kualitas suara terbaik, baik itu output dari alat musik kelas dunia, akustik ruang konser, atau algoritme DSP berteknologi tinggi, Yamaha telah memiliki pengetahuan, teknologi, dan penelitian untuk mengembangkan solusi yang dapat memecahkan tantangan komunikasi saat ini.

ADECIA memungkinkan organisasi untuk mengatasi tantangan pada implementasi, konfigurasi, dan akustik ruangan dengan menyediakan semua peralatan yang diperlukan untuk pemasangan yang baik dengan kualitas audio terbaik. Setiap komponen sistem, mulai dari mikrofon sampai speaker serta peralatan jaringan dan komunikasi yang diperlukan, terintegrasi secara otomatis sehingga mengurangi waktu, biaya, dan kerumitan pada saat pemasangan.

Solusi yang lengkap dengan segera otomatis mendeteksi semua komponen dan mengkonfigurasinya agar dioptimalkan sesuai kondisi ruangan, dengan mempertimbangkan lokasi pembicara dan mikrofon, karakteristik gema ruangan, dan sifat gema. Pengaturan di ruangan dilakukan melalui konfigurator sistem dalam empat langkah mudah. Dengan koneksi USB, Bluetooth, Dante, dan analog, sistem yang fleksibel ini pas dengan berbagai jenis ruangan.

Solusi ADECIA mengombinasikan mikrofon array ceiling (RM-CG) beamforming dinamis terbaru, prosesor konferensi jarak jauh (RM-CR), switch jaringan Yamaha yang dioptimalkan untuk Dante , dan powered speaker PoE Dante line-array VXL Series. Secara bersama-sama, sistem ini mendukung teknologi multi-beam tracking technology, Human Voice Activity Detection, Noise Reduction algorithms, speaker tracking, adaptive acoustic echo cancellation, dan masih banyak lagi. Teknologi audio pintar dan otomatis ini dimanfaatkan untuk komunikasi jarak jauh yang jernih dan bebas stres.

Dengan memanfaatkan control antarmuka terbuka, mikrofon array plafon RM-CG Yamaha yang baru dan prosesor konferensi jarak jauh RM-CR juga dapat digunakan dengan komponen Yamaha atau komponen pihak ketiga lainnya agar semakin fleksibel dalam melakukan desain sistem.

RM-CG

Mikrofon ceiling array yang dilengkapi dengan teknologi pemrosesan sinyal audio unik yang memungkinkan komunikasi berkualitas tinggi

Pilihan Warna Lain Pilihan Warna Lain

RM-CR

Pemroses sinyal di inti ADECIA