Konsol Yamaha RIVAGE PM Untuk Mixing Premier Dunia Digital Audi Q4 e-tron

Baru-baru ini Audi meluncurkan kendaraan mobil elektrik Q4 e-tron dan Q4 e-tron dalam, apa yang disebut oleh Audi, sebagai “digital world premiere”. Peluncuran ini memiliki produksi yang kompleks, dengan total 45 live stream, setiap stream dalam tiga bahasa, di-routing ke bermacam media di 28 negara. Mixing audio untuk peluncuran high-profile ini dipercayakan kepada Yamaha RIVAGE PM Series digital mixing system.

Sebuah pusat broadcast dibangun dalam Studio Eisbach di kota Munich, berisi lima buah studio dengan tema-tema berbeda. Dari tempat ini Audi meluncurkan program-program interaktif dan bervariasi seperti workshop digital dan wawancara, sesi Q&A, konferensi, pemotretan virtual, presentasi langsung, dan konferensi pers, dengan staff senior Audi menjelaskan desain dan banyak inovasi dari kendaraan yang baru.

Karena ini adalah event global penting maka tidak boleh ada kesalahan dalam menghantarkan produksi audio berkualitas tinggi untuk semua TV channel Audi dan platform sosial media.

Agensi teknis adalah NIYU.engineering (macomNIYU) di Berlin, dengan penyedia jasa teknis AVE Audio Visual Equipment Verhengsten GmbH & Co yang berbasis di Hannover. Dengan mengelola 60 input dan 25 output di front-of-house dan 80 input, 46 mix, dan 20 direct out untuk broadcast, AVE menyewa Yamaha RIVAGE PM3 dan PM7 dari der Kohl GmbH, sebuah bisnis penyewaan oleh seorang sound engineer Jerman populer yang sering menangani mixing banyak live event Audi.

Der Kohl menangani mix front-of-house untuk kru produksi, monitor, dan routing jalur komunikasi di RIVAGE PM3, sementara Michael Simon—sound engineer full time di der Kolh GmbH—mengolah mixing untuk streaming di RIVAGE PM7.

Termasuk dalam produksi ini adalah sejumlah input dari server media Pixera, 40 channel dari mikrofon wireless Shure Axient Digital Series dan 12 channel penerjemah multi-bahasa. Selain menyediakan console RIVAGE PM, der Kohl GmbH juga menyuplai 9 Yamaha Rio3224-D2 dan 5 Rio1608-D2, juga 5 rak input Ri8-D dan 5 rak output Ro8-D.

Control room terpisah dibangun untuk bagian berbeda dari produksi ini, dengan sebuah tim manajer produksi memastikan logistik yang kompleks dikelola dengan lancar. Tugas ini termasuk memastikan bahwa input streaming yang tepat, membawa bahasa yang tepat, di-routing ke lima portal yang tepat setiap saat. Studio monitor powered Yamaha MSP3 dan MSP5 dipasang dalam kontrol room untuk memonitor konten.

Event ini mengundang banyak perhatian, dilaporkan oleh banyak outlet media otomotif di seluruh dunia, dengan keandalan Yamaha yang menjaga supaya tidak terjadi cacat audio. Interaksi tingkat tinggi membuktikan bahwa sebuah event streaming berkualitas seperti ini adalah alternatif pengganti event peluncuran mobil yang ‘tradisional’ dan menunjukan bahwa event seperti ini sangat mungkin akan terjadi di event-event di masa mendatang.

Munich, Jerman

RIVAGE PM Series

Untuk sepenuhnya mendukung para sound engineer yang mendukung para artis dan pemain musik, Yamaha sama sekali tidak mengompromikan kualitas. Semua aspek seperti suara, pengoperasian, dan keandalan harus menjadi yang terbaik, dan diimplementasikan dengan cara yang memungkinkan sound engineer berkonsentrasi penuh untuk membantu seniman dan pemain menyampaikan pesan mereka. RIVAGE PM series mewujudkan ideal ini di tingkat tertinggi, menghubungkan teknologi, seni, dan audiens dengan gelombang yang melingkupi dunia.

R Series (AD/DA): Generasi ke-2

Generasi kedua R Series Dante-enabled I/O Racks (AD/DA) menawarkan kemajuan signifikan dalam suara, keandalan, dan konfirmasi status visual. Bersama dengan permukaan kontrol CSD-R7, I/O Racks ini merupakan komponen Sistem Mixing Digital RIVAGE PM7. Unit ini juga dapat digunakan dengan konsol mixing digital CL dan QL series.

Yamaha Powered Monitor Speaker MSP3A

MSP3A

Dengan amplifier built-in 22-Watt dan Twisted Flare Port, MSP3A menawarkan reproduksi suara yang terpercaya. Dengan variasi input, kontrol, serta pilihan berbagai braket opsional, MSP3A ideal digunakan untuk studio kecil dan setup post-production, untuk monitoring bermacam instrumen musik elektronik dan surround sound.