Jajaran produk
S7X
Keseimbangan sempurna suara yang kaya, hangat dan jernih serta juga kekuatan, S7X memberikan ekspresi tanpa batas kepada para pemainnya. Cocok untuk ruang aula dan ruang resital.
- Dimensi (P x L x T): 155 x 102 x 227 cm (61" x 40 1/2" x 7'6")
- Berat: 410 kg (904 lbs)
S6X
Kejernihan suara dari masing-masing nada bergema dan menciptakan harmoni yang hangat dan kaya. S6X yang cocok untuk ruang resital menginspirasi pemain dan memikat hati para pendengarnya.
- Dimensi (P x L x T): 154 x 102 x 212 cm (61" x 40 1/2" x 7')
- Berat: 390 kg (859 lb)
S5X
Kehangatan, harmoni yang megah, dan bass kuat yang terpancar dari bodi piano S5X memikat pianis dan penonton di hampir semua ruang pertunjukan.
S3X
S3X yang bercirikan nada hangat dan Indah serta memiliki suara romantis yang dirindukan setiap pemain. Cocok untuk rumah dan ruang pertunjukan yang lebih kecil.
- Dimensi (P x L x T): 149 x 101 x 186 cm (59" x 40" x 6'1")
- Berat: 330 kg (728 lb)
Inspirasi memiliki suara yang baru
SX Series kelas atas menghasilkan suara yang mewah dan bertenaga, melebihi ukurannya. Teknologi Acoustic Resonance Enhancement unik dari Yamaha dan berbagai inovasi, seperti hammer dengan desain baru, bekerja dengan keahlian tradisional untuk rentang nada yang lebih luas dan suara dengan ketajaman serta kehangatan yang mendalam—merangsang para pemain yang paling menuntut sekalipun dalam merespons karya seni mereka yang sempurna.
Pendekatan baru untuk mencapai resonansi tanpa batas
Pikirkan Stradivarius, dan Anda memikirkan nada kaya dan lembut yang bergema lebih dalam setiap tahun. Bagaimana jika Anda dapat menghadirkan resonansi abadi yang sama ke piano konser? Yamaha menemukan sebuah cara. Proses treatment A.R.E (Acoustic Resonance Enhancement) mengilhami kayu yang digunakan di rim dengan sifat akustik alat musik klasik tercinta. Di piano SX Series kami, efeknya luar biasa. Anda menemukan diri Anda dirangkul dalam suara yang kaya ekspresif dengan resonansi berkelanjutan yang indah.
TESTIMONI
WAWANCARA DENGAN ENGINEER/TEKNISI
FITUR
PERBANDINGAN UKURAN
Klik di bawah untuk membandingkan ukuran piano guna menemukan yang paling cocok untuk ruangan Anda.
Produk Terkait
Audio & Video
TESTIMONI
WAWANCARA DENGAN ENGINEER/TEKNISI
* Spesifikasi dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan. Warna dan finishing yang ditampilkan mungkin berbeda dari produk sebenarnya.



