Genos Tidak Dilanjutkan
Tingkatkan Genos Anda dengan V2.1
Versi 2.1 merupakan pembaruan terbaru untuk Genos yang menghadirkan fungsionalitas terbaru guna meningkatkan pengalaman pengguna.
Penyesuaian Tempo Cepat
Di Tampilan Beranda, Tempo ditetapkan sebagai default ke Data Dial, yang membuat penyesuaian tempo menjadi cepat dan mudah.
Kerja Dial yang dapat dipilih
Anda kini dapat memilih apakah Data Dial secara otomatis memuat konten saat disorot atau, konten yang disorot tidak dimuat sampai Enter ditekan.
Ciptakan lebih banyak dengan bagian Style yang lebih panjang
Sejumlah pengguna Style Creator mendapati bahwa batas ukuran 32 untuk bagian Style terlalu terbatas. Jadi, dalam pembaruan ini, kami telah melipatgandakannya menjadi 128 ukuran per bagian Style.
Riwayat Versi
Genos V2.0
Peningkatan Ekspansi Memori
Pembaharuan ke Versi 2.0 akan meningkatkan Ekspansi Memori Anda dari 1,8 menjadi 3,0 GB sehingga Anda dapat mengelola lebih banyak konten pada Genos Anda.
Konten Baru - GENOS V2.0 SUPERIOR PACK (50 Style/68 Voice)
GENOS V2.0 SUPERIOR PACK menambahkan 50 Style baru yang mencakup suara vintage pop dan dance, serta Suara SA2 Premium seperti “Pan Flute,” “Suara Wanita,” dan “Trombone.” Selain itu, suara canggih synth seperti “Monolan Bass,” yang baru diperkenalkan dengan PSR-SX900, juga dimasukkan sehingga Anda dapat menciptakan kembali musik dari era manapun dengan lebih mudah, dari pop klasik hingga hits terbaru.
Pemasangan Cepat melalui USB Flash Drive
Yamaha Expansion Manager juga telah ditingkatkan sebagai bagian dari rilis Genos Versi 2.0. Pada versi sebelumnya, pemasangan tambahan hanya memungkinkan melalui Wi-Fi, tetapi pada versi terbaru 2.6 ada penambahan dukungan untuk “Pemasangan Cepat (Quick Installation)” dengan menggunakan USB flash drive. Pemasangan expansion pack tidak pernah semudah ini.
Fungsi Chord Looper
Chord Looper baru memungkinkan Anda untuk merekam dan memainkan rangkaian chord, membebaskan tangan kiri untuk memainkan passage dua-tangan, atau memilih dan menentukan suara dengan berbagai kontroler khusus.
Style Section Reset
Cukup tekan tombol [TAP TEMPO] ketika bermain dengan sebuah Style untuk dengan mudah melompat ke bagian awal bar. Style Section Reset sangat berguna ketika bermain dengan seorang vokalis atau memainkan musik dengan birama yang berubah-ubah.
Peningkatan fungsi scale tune
Anda kini dapat memilih apakah harus menerapkan Scale Tune pada setiap bagian, masing-masing untuk Right 1, Right 2, dan Right 3, dalam tampilan Scale Tune.
[ Sub Scale function / Scale Tune Quick Setting ] Anda dapat menetapkan scale sementara menggunakan fungsi Sub Scale, dan mengkonfigurasi “Scale Tune Quick Setting,” yang dapat ditentukan pada tombol yang telah ditetapkan (assignable) atau pedal kaki.
Peningkatan Style Creator
Tampilan tata letak dan operasi tampilan Style Creator telah diperbarui dan dioptimalkan.
Pengaturan rentang Birama juga telah diperpanjang.
Penambahan Fungsionalitas Portamento Type
Pengguna kini dapat mengkonfigurasi Crossfade menggunakan opsi Mono Type pada tampilan Voice Edit.
Anda juga dapat mengkonfigurasi Portamento Time Type pada tampilan Voice Edit.
Jumlah maksimum User Effect yang dapat disimpan telah ditambah..
Anda kini dapat mengurutkan melalui Daftar putar (Playlist) menurut urutan alfabet.
Genos V1.4
Peningkatan pada Home Display – Tampilan secara Real-Time
Nikmati tampilan lengkap Genos Anda, dengan tampilan baru ini Anda bisa lebih fokus pada hal terpenting yaitu penampilan Anda. Layar Depan yang didesain ulang kini menampilkan informasi singkat dan lengkap tentang apa yang terjadi pada saat Anda bermain.
1.Bar/Beat/Tempo: Menampilkan posisi saat dimainkan (bar/beat/tempo) pada Style playback atau MIDI Song playback.
2.Oktaf Atas/Transpose: Menampilkan nilai oktaf atas yang berubah, dan jumlah transposisi master dalam satuan semitone
3. Area lagu (Song): Menampilkan informasi Time Signature, Tempo, posisi Lagu (Song) pada saat dimainkan.
4. Lingkup style: Posisi saat dimainkan pada section playback, Tempo Lock.
Layar Output
Update 1.4 memberikan kemampuan USB lebih besar pada Genos. Sambungkan adaptor layar USB ke monitor eksternal melalui terminal [USB to DEVICE] untuk menampilkan lirik, partitur, atau teks lainnya.
Peningkatan pada Interface Pengguna – Live Control / Assignable
Kategori baru berdasarkan interface menjadikan fungsi yang telah di setting ke kenop kontrol dan tombol menjadi lebih mudah dan intuitif. Update 1.4 menjadikan fungsi-fungsi semakin mudah digunakan, semuanya dibagi menjadi kategori yang mudah untuk diikuti, dan menyederhanakan semua proses dengan cepat jika dibutuhkan.
Live Control
Assignable function
Peningkatan interface pengguna : pop up
Interface yang baru memiliki pop up pada layar yang menampilkan hasil semua operasi yang Anda lakukan.
Kapasitas maks lagu MIDI setiap file
Kami telah memperbesar ukuran maksimum file lagu MIDI menjadi 3 MB, sepuluh kali lebih besar daripada sebelumnya yang hanya 300 KB!