CS-800 Video Sound Bar untuk Huddle Room

SoundCap Eye™

Terbaru dalam Teknologi Penentuan Posisi Peserta

Dengan menggunakan data pemosisian yang disediakan BAIK dari pengambilan suara maupun kamera, teknologi SoundCap Eye™ baru dari Yamaha, menentukan lokasi peserta secara tepat untuk memberi pengalaman pelacakan yang mulus dan imersif, yang tidak ada duanya.

Kamera 4K melacak lokasi fisik partisipasi sedangkan Mikrofon Heksagonal melacak lokasi sumber audio guna menghasilkan posisi wajah yang akurat untuk pengambilan ganda yang diselaraskan. Teknologi ini dapat menentukan lokasi partisipasi dengan lebih baik dan memblokir kebisingan latar belakang yang tidak diinginkan di lingkungan yang berpotensi bising, seperti ruang kerja terbuka.

Mikrofon Heksagonal

Mikrofon disusun dalam susunan segi enam yang menghasilkan pancaran mikrofon 3 dimensi, yang lebih akurat menangkap kata yang diucapkan selama percakapan untuk mereproduksi suara yang lebih jernih dan presisi dibandingkan dengan video sound bar biasa.

SoundCap Eye™ diciptakan dengan menyatukan tiga teknologi unik Yamaha: Face Focus Beamforming, Self-Silence, dan Self-Volume Balancer.

Face Focus Beamforming

Feature image

Masalah: Ruang kerja terbuka bisa saja bising oleh suara darirekan kerja yang berbincang, peralatan kantor, dan rapat yang ada di sekitar. Saat menyelenggarakan sesi konferensi jarak jauh, percakapan Anda dapat terganggu oleh suara-suara ini dan peserta di far-end akan kesulitan mendengar suara Anda dengan jelas.

Solusi: Kamera 4K yang terpasang pada CS series bukan hanya menghasilkan gambar yang jelas, tetapi juga menganalisis gambar yang diambil menggunakan AI untuk terus melacak wajah peserta pertemuan. Face Focus Beamforming diwujudkan oleh kamera AI dan Mikrofon Heksagonal yang baru dikembangkan, meredam kebisingan yang datang dari arah selain orang yang tertangkap kamera, dan menangkap suara peserta rapat dengan jelas.

*Face Focus Beamforming adalah fungsi yang memungkinkan komunikasi jarak jauh di ruang kerja terbuka. Tidak disarankan untuk digunakan di ruang tertutup seperti ruang konferensi.

*Di ruang terbuka, jaga jarak lebih dari 2 meter dari pembicara pada pertemuan lain.

Self-Silence

Feature image

Masalah: Meskipun di dalam dinding virtual percakapan di ruang kerja terbuka, ada berbagai suara di sekitar yang bisa saja tertangkap. Entah itu bunyi dering telepon, ketikan komputer, atau mengacak kertas, suara yang tiba-tiba dapat mengganggu terutama bagi peserta di far-end.

Solusi: CS-800 & CS-500 menyertakan fungsi self-silence yang membisukan mikrofon secara otomatis saat peserta konferensi tidak sedang berbicara. Dengan menggunakan teknologi Human Voice Activity Detection (HVAD) dari Yamaha, CS-800 & CS-500 dapat mendeteksi suara manusia dari suara lain dalam sekejap. Peserta dapat mengandalkan percakapan yang lancar tanpa suara yang tidak perlu, baik mereka sedang berbicara atau tidak.

Self-Volume Balancer

Feature image

Masalah: Saat menggunakan video sound bar di ruang kerja terbuka, output speaker terkadang menjadi terlalu pelan atau terlalu keras saat kebisingan latar belakang berubah, sehingga menyebabkan informasi terlewatkan atau menimbulkan ketidaknyamanan bagi pekerja di sekitar. Dalam beberapa kasus, ada juga risiko terdengarnya informasi pribadi.

Solusi: Dengan fungsi self-volume balancer, CS-800 & CS-500 menyesuaikan volume secara otomatis sesuai dengan kebisingan sekitar untuk menjaga tingkat volume speaker yang sesuai (speaker CS-800 atau speaker monitor) setiap saat. Peserta dapat melakukan konferensi jarak jauh di ruang terbuka tanpa mengabaikan percakapan, mengganggu lingkungan sekitar, dan menjaga kerahasiaan isi pertemuan.

*CS-500 secara otomatis menyesuaikan volume speaker tampilan yang terhubung melalui HDMI.

Smart Framing

Fungsi Smart Framing mengenali orang di ruangan yang sedang berbicara dan secara otomatis membingkai sinyal video untuk peserta jarak jauh.

Smart Framing mendukung 3 mode:

- Grup: Membingkai semua peserta

- Pembicara: Membingkai pembicara utama

- Individu: Membingkai orang tertentu yang dipilih pengguna

*Jarak maksimum pendeteksian orang untuk Smart Framing: 4,5 m

Feature image

Peluncuran yang Mudah

Display launch otomatis dengan petunjuk yang mudah diikuti memungkinkan perpindahan yang cepat ke sesi kolaborasi. Berbagi video/audio/layar dimulai dengan satu tindakan serta mudah dan sederhana untuk dihubungkan dengan satu kabel USB.

1. Sistem Auto wake-up

  • Feature image

CS-800 mengenali pengguna yang masuk ke ruangan dan dapat mengaktifkan layar secara otomatis melalui HDMI-CEC.*

*Gunakan TV/tampilan yang mendukung HDMI-CEC untuk fungsi auto wake-up untuk menghidupkan atau mematikan (standby) tampilan secara otomatis.

2. Panduan Pengguna pada Layar

  • Feature image

CS-800 menampilkan panduan di tampilan ruangan yang menjelaskan cara menggunakan teknologi ruangan dan memulai pertemuan.

3. Satu Koneksi USB

  • Feature image

Semua fungsi: audio, kamera, dan tampilan (DisplayLink) akan terhubung ke laptop pengguna hanya dengan SATU koneksi USB.*

*Driver DisplayLink mungkin perlu dipasang terlebih dahulu tergantung pada PC.

Antarmuka Jarak Jauh Ganda (Dual Remote)

Feature image

Desain ganda ini memungkinkan opsi membisukan satu mikrofon serta antarmuka canggih yang mencakup:

・ Volume naik/turun

・ Pembingkaian Kamera Manual

・ Kamera Manual Perbesar/Perkecil

・ Pemilihan Mode Smart Frame

· Tombol nyala/mati

・ Mikrofon senyap (mute)

Beberapa Opsi Pemasangan

Dengan beragam pilihan pemasangan yang tersedia, CS-800 membuat ruangan apa pun siap untuk kolaborasi jarak jauh.

[Di Atas Meja] Ditempatkan di atas meja: Penyangga meja

[Pemasangan di Dinding] Dipasang di dinding: Braket pemasangan di dinding

[Dudukan TV] Dipasang di atas/di bawah layar: Braket pemasangan di dinding dan BRK-TV1/BRK-TV2 (dijual terpisah)

・ Ukuran tampilan yang didukung:

BRK-TV1

48-60 inci (CS-800 di atas Tampilan)

48-70 inci (CS-800 di bawah Tampilan)

BRK-TV2

40-90 inci (CS-800 di atas Tampilan)

40-90 inci (CS-800 di bawah Tampilan)

Saat menggunakan BRK-TV1/BRK-TV2

Pedoman Umum Ukuran Tampilan CS Series

Feature image

*Dengan kaki yang tertanam, CS-500 dapat dipasang di atas tampilan yang memiliki ketebalan hingga 50 mm.

Gambar Cara Penggunaan

Feature image

*Face Focus Beamforming adalah fungsi yang memungkinkan komunikasi jarak jauh di ruang kerja terbuka. Tidak disarankan untuk digunakan di ruang tertutup seperti ruang konferensi.

*Di ruang terbuka, jaga jarak lebih dari 2 meter dari pembicara pada pertemuan lain.

*Jarak maksimum pendeteksian orang untuk Smart Framing: 4,5 m

Kompatibilitas multi-platform

Konektivitas lancar dengan semua perangkat lunak konferensi jarak jauh yang populer serta mendukung Windows, macOS, Chrome OS, iOS, dan Android.

  • Certified Microsoft Teams
  • Zoom Certified