RIVAGE PM Series

Kualitas pemrosesan selalu menjadi kekuatan utama konsol digital Yamaha. RIVAGE PM series menawarkan pilihan plug-in yang komprehensif, termasuk model klasik yang sering dicari. RIVAGE PM series mencakup lebih dari 50 plug-in, dan daya pemrosesan yang cukup memungkinkan hingga 256* jumlah plug-in yang kompleks seperti Portico 5033 atau Portico 5043 untuk digunakan secara bersamaan. Ada juga Eventide H3000 Ultra-Harmonizer dan reverb SP2016 baru dengan banyak pilihan preset, fitur automatic microphone mixing Dan Dugan, dan banyak lagi. Kontribusi dari pihak ketiga yang menonjol ini melengkapi serangkaian plug-in asli buatan Yamaha, menambah keluwesan luar biasa dan kekuatan pemrosesan yang memberi sound engineer kebebasan kreatif yang luas.

* Dengan DSP-RX-EX

Rupert EQ 773

Rupert EQ 773 merupakan prosesor yang mengemulasi equalizer terdapat pada sejumlah konsol klasik yang dikembangkan oleh Rupert Neve selama tahun 1960-an dan 1970-an. Unit ini secara detail menyamai EQ yang disukai oleh para engineers di seluruh dunia dan telah digunakan pada banyak rekaman bersejarah. Dengan kurva EQ yang khas dan kaya akan nuansa, unit ini memiliki cara penyesuaian sedikit pada gain yang dapat menghasilkan perubahan jelas untuk hasil suara yang ekspresif serta nuansa empuk dan kaya. Bahkan EQ yang besar tidak melelahkan telinga, dan masih memungkinkan perubahan dari sumber suara.

Rupert Comp 754

Rupert Comp 754 mengemulasi bagian kompresor/limiter yang dibangun dalam berbagai konsol klasik yang dikembangkan oleh Rupert Neve selama tahun 1960-an dan 1970-an. Model ini terletak pada akar bus compressors yang digunakan sebagai bagian standar di studio dan stasiun siaran, dan terkenal dengan kompresi halus dan alami yang tidak menghilangkan kekuatan ekspresif sumber suaranya.

Rupert Comp 830

Rupert Comp 830 dengan tepat mengemulasi bagian kompresor yang dibangun ke dalam konsol rekaman canggih yang dikembangkan oleh Rupert Neve selama tahun 1980-an. Selain menyediakan berbagai macam kontrol Attack and Release, kompresor ini menyediakan EQ dan filter pada sidechain, yang memberi Anda berbagai kemungkinan dalam pembentukan tone dengan cakupan luas sehingga Anda dapat menciptakan hampir semua suara yang dapat Anda bayangkan.

Rupert EQ 810

Rupert EQ 810 merupakan emulasi equalizer pada konsol rekaman paling terkenal yang dikembangkan oleh Rupert Neve selama tahun 1980-an. Aspek penting EQ ini. adalah dapat merubah kualitas suara secara baik dan efektif walau ada frekuensi yang diubah-ubah. Berbeda dengan Rupert EQ 773 yang memberikan suara dramatis, Rupert EQ 810 memudahkan dalam menghasilkan perubahan suara yang jernih, detail, halus, di samping juga memberikan Anda berbagai kontrol yang luas. EQ serbaguna ini memungkinkan Anda menciptakan suara apa pun yang Anda butuhkan.

Portico 5033

Portico 5033 merupakan emulasi digital EQ analog 5-band yang dibuat oleh Rupert Neve Designs. Portico 5033 EQ mewarisi fitur 1073, yang awalnya dirancang oleh Rupert Neve dan sekarang dianggap sebagai klasik, fitur ini memberikan karakteristik kontrol suara yang khas. Input/Output transformer, yang dirancang oleh Rupert Neve sendiri, juga dirancang menggunakan teknologi VCM, hal ini menghasilkan suara yang sangat musikal bahkan ketika bypass.

Portico 5043

Fungsi Prosesor Portico 5043 mengemulasi kompresor analog yang dibuat oleh Rupert Neve Designs, yang dirancang sebagai "mitra" bagi Portico 5033 EQ. Fitur terbaik dari Portico 5043 adalah tipe gain reduction yang dapat dirubah. Anda dapat mengganti antara FF (Feed-Forward) circuit gain yang sering digunakan dan FB (Feed-Back) circuit yang digunakan pada kompresor lama, yang menyediakan akses mudah ke berbagai karakter suara sesuai kebutuhan.

Portico 5045

Rupert Neve Designs Portico 5045 mudah dioperasikan secara efektif dengan menekan kebisingan latar belakang suara pada input mikrofon untuk meningkatkan kejelasan di samping meningkatkan margin feedback secara signifikan, yang menjadikannya sebagai alat berguna untuk live sound di rumah ibadah, stadion, ruang, dan lingkungan di mana feedback suara dapat menjadi masalah.

P2MB (Portico II Master Bus Processor)

Portico II Master Buss Processor (P2MB) merupakan alat kreatif yang mengubah keterbatasan dari 2-channel limiting dan compression tradisional. Mulai dari mixing EDM yang penuh dengan suara bass sampai mastering ansambel chamber yang perlu ketelitian, tools ini memiliki kelebihan untuk ditawarkan kepada semua pengguna – apa pun penggunaan atau aliran musiknya. P2MB dilengkapi dengan pengaturan praktis dan efektif sebagai preset pabrik yang dibuat oleh para para engineer berpengalaman agar dapat di cocokkan dengan berbagai skenario. Anda dapat menggunakan preset mana saja yang menghasilkan suara bagus dan menggunakannya langsung untuk memenuhi kebutuhan anda, atau dapat menggunakannya sebagai starting point lalu anda dapat menyesuaikannya dengan preferensi Anda, ini membantu mengurangi waktu setup secara signifikan.

Eventide SP2016

Eventide SP2016 Reverb adalah plug-in populer dari Eventide yang dirancang untuk Yamaha.

Plug-in ini memiliki 220 preset yang dapat dipakai dengan situasi apa pun serta sangat mudah digunakan.

H3000 Live

Eventide H3000 Ultra-Harmonizer menampilkan kualitas efek luar biasa yang menjadikannya favorit para engineers dan musisi di mana saja. H3000 Live menawarkan performa yang optimal yang sama untuk penggunaan secara live. Prosesor yang kuat ini mempunyai fitur pitch shift (ubah nada), delay, reverb, modulation, filter, dan modul lain yang dapat dikombinasikan sesuai kebutuhan dengan algoritme canggih yang menghasilkan suara keseluruhan yang sangat natural. Preset bawaannya mempermudah untuk mendapatkan efek yang jernih, menambah harmoni atau chorus pada vocal menjadi lebih kaya, memberikan suara gitar agar lebih besar dan lebar atau memberikan kualitas delay dan reverb yang baik.

DaNSe

DaNSe adalah plug-in yang memenangkan rAVe Publications Best of ISE's 2019 award untuk Best Live Mixer dalam kategori Installasi. Plug-in ini adalah peredam noise revolusioner yang menghilangkan noise latar dan membuat suara lebih jernih.

Interphase

Interphase adalah plugin time/phase alignment, yang dilengkapi fungsi capture sederhana untuk mengambil sampel singkat dari dua sinyal audio. Dengan plugin ini, pengguna dapat menyelaraskan time dan phase dari sumber suara dengan sempurna, misalnya pada channel mikrofon In dan Out pada bass (kick) drum atau channel mikrofon dan sinyal DI pada gitar bass.

Dynamic EQ

Dynamic EQ menyediakan filter di mana band frekuensi yang sama dengan EQ akan disalurkan ke sidechain, sehingga memvariasikan gain EQ secara dinamis sebagai respons terhadap perubahan tingkat sinyal input. Efeknya mirip dengan menerapkan compressor atau expander ke band frekuensi tertentu. Sebagai contoh, Dynamic EQ dapat digunakan sebagai penghilang desis vokal, dengan menerapkan EQ hanya pada band frekuensi sibilan bila sibilan menonjol, untuk suara alami yang tidak menurunkan karakter sumber suara.

Dynamic EQ4

Dynamic EQ4 adalah equalizer dinamis 2-band yang telah diperluas menjadi 4-band. Band ekstra memberi kemampuan pembentukan bunyi yang lebih luas, dan fungsi pemilihan sumber KEY IN memungkinkan berbagai aplikasi baru. Sebagai contoh, jika Dynamic EQ yang diterapkan pada gitar dan mikrofon vokal dipilih sebagai sumber KEY IN, frekuensi midrange gitar dapat secara otomatis diturunkan sedikit setiap kali vokal masuk, untuk memberi vokal lebih banyak ruang dan membuatnya menonjol.

EQ-1A

EQ-1A i mengemulasi EQ pasif model lama yang dianggap sebagai klasik sejati. Unit ini menonjolkan gaya pengoperasian yang khas, yaitu dapat mengontrol gain dan attenuation (penguatan dan peredaman sinyal) pada pilihan frekuensi tinggi dan rendah. Respons frekuensi tidak seperti equalizer biasa, yang memberi model EQ-1A ini memiliki ciri suara yang unik dan menarik. Sirkuit input/output dan tabung hampa udara juga berkontribusi pada karakter musik yang seimbang.

Equalizer601

Equalizer601 mengemulasi karakteristik yang sama dengan analog equalizer tahun 1970-an. Unit ini dapat menciptakan nuansa lebih dengan mereproduksi distorsi sirkuit analog yang khas.

OPENDECK

OPENDECK adalah plug in yang berfungsi sama sebagai tape compression yang dihasilkan oleh dua pemutar pita rekaman (jenis dek rekaman dan dek reproduksi). Anda dapat menyesuaikan kualitas suara dengan menyesuaikan parameter seperti jenis dek, kualitas rekaman, kecepatan pemutaran, dan masih banyak lagi.

U76

U76 merupakan plug in yang mengemulasi compressor standard yang sering digunakan di berbagai situasi. Di samping menyediakan threshold parameter, efek kompresor ditentukan dengan menyesuaikan keseimbangan antara gain input dan gain output. Dengan mengatur parameter RATIO ke “All mode” akan menghasilkan suara kompresi yang sangat kuat, yang merupakan karakteristik terkenal dari model ini. Nada yang kaya akan menghasilkan karakter nada suara yang kuat.

Comp276

Comp276 plug in yang mengemulasi karakteristik kompresor analog yang sering dipakai pada studio rekaman. Unit menghasilkan suara tebal dan padat yang cocok untuk drum atau bass.

Opt-2A

Opt-2A mengemulasi kompresor optik tabung hampa udara yang terkenal. Tingkatannya dikontrol menggunakan komponen optik, sel CdS dan panel EL, untuk menghasilkan kompresi yang halus dan terdengar organik. Nada frekuensi tinggi yang indah dan distorsi lembut yang dihasilkan oleh sirkuit tabung hampa udara menghasilkan suara yang elegan dan canggih.

MBC4

Kompresor empat band berkualitas tinggi ini menggunakan teknologi VCM dan fitur GUI yang menawarkan pengoperasian dan visibilitas yang luar biasa. Semua kelebihan kompresor analog untuk kebutuhan musik telah dibangun ke dalam sirkuit reduksi gain MBC4, memungkinkan kemudahan kontrol yang dinamis di samping mempertahankan keseluruhan suara aslinya. Suara juga dapat dimanipulasi secara visual melalui tampilan grafis.

Buss Comp 369

Buss Comp 369 mengemulasi kompresor bus standar yang telah digunakan di studio rekaman dan stasiun siaran sejak tahun 1980-an. Unit ini menghasilkan kompresi halus dan alami yang tidak mengganggu nuansa sumber sinyal, berbeda dengan kompresi agresif U76. Buss Comp 369, termasuk kompresor dan limiternya, dapat Anda gunakan secara individual atau secara kombinasi. Nada kaya yang dihasilkan oleh transformator input dan output audio serta sirkuit kelas-A diskrit juga dimodelkan, hal ini menambah kedalaman dan kesatuan pada suara.

REV-X

REV-X merupakan algoritme reverb yang memberikan kualitas suara yang padat dan bergaung indah , dengan decay yang halus serta perpaduan sempurna dispersi dan kedalaman suara asli. Anda dapat memilih salah satu dari tiga program yang sesuai dengan lingkungan dan tujuan kreatif Anda: REV-X Hall, REV-X Room, dan REV-X Plate.

Jeda Analog

Efek delay ini dibuat berdasarkan efek delay analog Yamaha E1010 yang dirilis pada tahun 1970-an, dengan beberapa perbaikan mutakhir agar sesuai dengan aplikasi modern. Fitur ini memberikan efek echo organik yang menjadi karakteristik delay analog BBD pada E1010 yang asli. Modulasi dapat ditambahkan untuk memberikan efek chorus yang tebal. Dan, memungkinkan untuk memilih suara BBD yang tidak tersedia di E1010 yang asli sehingga Anda memiliki pilihan karakter dengan cakupan mulai dari yang jelas dan tepat hingga lembut..

Dual Phaser

Dual Phaser mereproduksi unit efek phaser antik yang diproduksi selama tahun 1970-an. Dua phaser, dua LFO, dan pilihan empat mode menyediakan berbagai variasi efek.

Max100

Max100 mereproduksi efek phaser klasik yang muncul di paruh kedua tahun 1970-an dan terus menjadi populer hingga saat ini. Cukup dengan empat mode dan satu speed knob, unit ini menghasilkan berbagai suara phase yang khas.

Vintage Phaser

Vintage Phaser menyediakan fleksibilitas pembentukan suara tingkat tinggi tanpa menjadi simulasi model spesifik apa pun. Dengan tahapan 4/6/8/10/12/16 dan dua mode berbeda, unit ini dapat berfungsi menjadi berbagai jenis phaser. Vintage Phaser menyediakan kecepatan, frekuensi tengah, kedalaman, feedback, dan pengaturan warna untuk kontrol efek detail.