PSR-S910.png PSR-S900.png PSR-S710.png PSR-S700.png PSR-S550.png PSR-S500.png aPSR-S910.png aPSR-S900.png aPSR-S710.png aPSR-S700.png aPSR-S550.png aPSR-S500.png

Tampil Ramping PSR-S Series

Sukses penjualan pada periode 2001-2004, Arranger workstation PSR Series berevolusi dengan tampilan layout yang lebih ramping (Slim), memberikan kesan kuat sebagai keyboard arranger yang modern. Tambahan “S” pada seri terbaru PSR-S900 kependekan dari “Slim”. Tampilan layout lebih ramping nan elegan ini mendapat respons positif dan menuai perbincangan hangat para pencinta setia PSR series. Yamaha PSR Series berhasil merebut perhatian pengguna arranger workstation dengan nuansa sound Sweet! Cool! and Live! yang melengkapi fitur di PSR-S900 terbarunya.

Voice yang luar biasa autentik dan Style pendukung yang menarik

Inti dari PSR-S500 terdapat pada total 283 suara instrumen realistis, 361 suara XGlite dan 15 kit Drum/SFX. Yamaha mengklaim Voice Sweet! Cool! and Live! memungkinkan Anda bermain dengan semua nuansa ekspresif dari instrumen asli, dan membuat penampilan Anda menjadi hidup!

Instrumen dengan suara berkualitas tinggi dan kemudahan pengoperasian yang luar biasa

PSR-S700 memberikan Anda sound dengan kualitas ultra yang sama dengan model PSR teratas, memiliki 317 suara instrumen realistis, dan 205 Style pengiring yang didukung oleh MegaVoice. Tata letak panel yang baru dirancang membuat pengoperasian dan permainan menjadi sangat mudah dan intuitif. Seluruh panel kontrol dan tombol berada tepat di depan Anda, diatur untuk kenyamanan yang optimal - memungkinkan Anda untuk mengubah pengaturan tanpa gangguan pada saat Anda bermain, dan tampil seperti profesional sejati.

Gambaran Model S-Series terbaik dengan peningkatan kinerja Tyros2

PSR-S900 memberi Anda suara dengan kualitas ultra yang sama seperti pada keyboard Portabel Yamaha terbaik, memiliki 392 voice instrumen realistis dan 305 style pengiring yang didukung oleh MegaVoices. Selain itu, Super Articulation Voices mereproduksi akustik dan instrumen lainnya dengan begitu autentik sehingga Anda akan merasa seolah-olah sedang memainkannya. Tata letak panel yang baru dirancang membuat pengoperasian dan permainan menjadi sangat mudah dan intuitif.

Suara autentik, Style pendukung dengan 16-track sequencer dan Style Creator

PSR-S550 mewarisi fitur suara berkualitas tinggi dari PSR-S700/S900 secara maksimal, menghasilkan peningkatan performa musik melalui peningkatan polifoni dan lebih banyak variasi suara. Menggunakan 16-track sequencer dan Style Creator, kemampuan untuk menghasilkan beragam musik sudah sangat meningkat.

Bawa kreativitas melampaui imajinasi Anda

Dikemas dengan pilihan suara superior, ditambah beragam variasi genre musik dan style baru, instrumen ini memberi Anda performa musik terbaik.

Bawa kreativitas melampaui imajinasi Anda

Dengan pilihan Voice yang lebih banyak dan lebih luas, efek yang ditingkatkan, variasi genre musik yang beragam dan Style terbaru, PSR-S910 memberikan kekuatan musik yang menakjubkan dan nilai yang luar biasa.

Tampil Ramping PSR-S Series

Sukses penjualan pada periode 2001-2004, Arranger workstation PSR Series berevolusi dengan tampilan layout yang lebih ramping (Slim), memberikan kesan kuat sebagai keyboard arranger yang modern. Tambahan “S” pada seri terbaru PSR-S900 kependekan dari “Slim”. Tampilan layout lebih ramping nan elegan ini mendapat respons positif dan menuai perbincangan hangat para pencinta setia PSR series. Yamaha PSR Series berhasil merebut perhatian pengguna arranger workstation dengan nuansa sound Sweet! Cool! and Live! yang melengkapi fitur di PSR-S900 terbarunya. Karakter suara dan nuansa iringan musik dikembangkan lebih indah, autentik, dan hidup layaknya band pengiring berada di dalam rumah.

PSR-S900

PSR-S900

Di periode 2001-2004 kompetitor “K” tampil dengan arranger workstation dalam beragam seri. meramaikan peta persaingan di lini arranger workstation keyboard, tetapi Yamaha PSR-S900 tetap menjadi pilihan di mata pecinta arranger workstation.

Kehadiran PSR-S900 mendapat respons positif dari pengguna Yamaha PSR Series. Mereka mendambakan PSR Series yang mampu memainkan sound asli alat musik tradisional Indonesia. Dan Yamaha menyambut kebutuhan pelanggan dengan mengembangkan User Voice yang memuat User sound sampling alat musik tradisional Indonesia seperti kendang dangdut, kendang jaipong, kendang indung, kendang anak, suling, Sharon, bonang, gong, dan lain sebagainya pada PSR-S900.

Harga yang terjangkau dan koleksi sound luar biasa menjadi poin unggulan PSR-S900 yang diperkuat dengan fitur menakjubkan AWM Stereo Sampling, diadopsi dari synthesizer profesional kelas dunia Yamaha Motif.

Konsistensi Yamaha terbukti merangkul pecinta PSR Series sebagai hiburan energik dalam keluarga modern dengan artikulasi suara yang spektakuler dan mengagumkan.

Yamaha juga menghadirkan koneksi USB yang memungkinkan pengguna mengoleksi hingga ribuan Style dan Voice dengan media penyimpanan yang lebih praktis.

PSR-S900 memberikan ruang bagi Anda berkat keunggulan super sound yang didapatkan pada jajaran Top of The Line Yamaha arranger workstation keyboard dengan 392 instrumen autentiknya yang mampu bersaing dengan para kompetitor. Kekuatan sound di PSR-S900 membuat seolah Anda bermain dengan iringan band sesungguhnya tanpa menghilangkan kemeriahan.

Inovasi Yamaha diperkuat dengan menyematkan teknologi Mega Voice, diantaranya dengan menghadirkan sejumlah sound sampling gitar yang lebih realistis dan presisi. Fitur ini menjadi poin penting bagi pengguna PSR Series, dimana teknologi tersebut mampu membuat iringan musik semakin membumi.

Tata letak panel instrumen penampang atas didesain agar PSR-S900 menjadi lebih mudah diakses oleh pemain.

PSR-S910

Menembus fenomena Music Creator

Yamaha menghadirkan PSR-910 di tahun 2009 menoreh fenomena menarik bagi pengguna PSR-Series di Indonesia. Kreativitas musik tanpa batas dibuktikan dengan hadirnya PSR-S910 di tengah ruang keluarga dan para musisi profesional. Anda dapat berkreasi membuat Style dan memodifikasi suara (Voice) dengan leluasa, membuat kreativitas tercipta tidak lagi hanya sekadar sebatas membuat aransemen musik. Pengembangan Voice dari sampling audio yang diambil dari berbagai unsur instrumen musik dan dapat di-impor ke PSR-S910 telah melahirkan kreator-kreator PSR-Series dimana mereka membuat ribuan sampling audio yang diintegrasikan dengan Style pada PSR-S910. Hal ini membuat performa iringan musik Yamaha PSR-S910 menjadi lebih nyata.

Di pertengahan tahun 2000-an, PSR-S910 kian menjadi instrumen yang populer di kalangan pengguna rumahan dan juga menjadi andalan musisi profesional (Ortung) dalam mendukung pekerjaan mereka. Fungsi PSR-S910 yang mudah digunakan baik bagi konsumen rumah tangga ataupun musisi professional membuat instrumen ini banyak dipakai untuk berbagai acara wedding, live band, dan acara rumahan.

Teknologi Mega Voice

Yamaha memberikan sentuhan manis bagi pecinta PSR, mengenalkan PSR-S710 dalam kisaran harga di bawah dari PSR-S910. Pengembangan dan keunggulan sound tetap dipertahankan dalam unit kakak kelasnya yaitu PSR-S910. Tak kalah menarik, PSR-S710 menyisipkan teknologi Mega Voice yang berasal dari Yamaha Tyros 3. Teknologi ini memberikan tingkatan sentuhan tuts pada saat ditekan (velocity) dari lembut hingga keras, membuat sound terasa lebih presisi seperti bermain alat musik sesungguhnya yang kaya akan suara harmonik dan lebih nyata. Suguhan memori RAM yang diperluas kapasitasnya sebesar 1,4MB memperkaya koleksi Style dan Voice bagi pengguna PSR-S710.

Tantangan Yamaha yang selalu menjadi garda terdepan di belahan dunia manapun selalu berusaha untuk menjawab kebutuhan konsumen dan tuntutan teknologi. Kemampuan setiap periode Yamaha PSR memberikan inovasi terbaik diiringi dengan kematangan teknologi audio profesional di dunia rekaman dan instrumen musik yang saling bersinerji.