Kelebihan fungsi pelacakan multi-beam ADECIA

Tn. Mitsuhiro Washiyama, Penjabat Direktur Divisi Promosi Kantor yang Diberdayakan (kiri)/Tn. Yasuaki Tsunemi, Manajer Grup Operasi Layanan & Dukungan, Divisi Promosi Bisnis DX (kanan)

NEC Networks & System Integration Corporation (NESIC) menyediakan perencanaan, konsultasi, desain, integrasi, pemeliharaan dan pengoperasian sistem TIK dengan jaringan inti, serta layanan pemantauan dan alih-daya. Solusi lengkap Yamaha untuk telekonferensi, yang disebut ADECIA, diperkenalkan ke NESIC di Basis Inovasi Nihonbashi. Kami telah berbincang-bincang bersama Tn. Mitsuhiro Washiyama, Penjabat Direktur Divisi Promosi Kantor yang Diberdayakan, Unit Operasi Desain Bisnis dan Tn. Yasuaki Tsunemi, Manajer Grup Operasi & Dukungan Layanan, Divisi Promosi Bisnis DX, Unit Operasi Desain Bisnis untuk mengetahui alasan mereka memilih ADECIA dan untuk mendengar seberapa mudah digunakannya sistem ini.

* "ADECIA" adalah solusi yang terdiri atas switch L2 yang kompatibel dengan PoE "SWR2311P-10G" dan speaker plafon "VXC4W" yang termasuk mikrofon ceiling array "RM-CG" dan prosesor konferensi jarak jauh "RM-CR," dan berfungsi sebagai sistem akustik dengan semua perangkat yang diperlukan untuk konferensi jarak jauh.

NESIC telah melakukan upaya dalam pekerjaan terdistribusi dan jarak jauh sejak awal. Dapatkah Anda memberi tahu kami tentang upaya tersebut?

Tn. Washiyama: Dewasa ini, pekerjaan terdistribusi dan hybrid menjadi fokus yang lebih besar akibat virus corona, tetapi kami telah mengerjakan inovasi gaya kerja sejak tahun 2007. Pada tahun 2015, kami memperkenalkan sistem bekerja dari jarak jauh, dan gaya kerja yang tidak terikat oleh waktu atau tempat ini diperluas ke seluruh perusahaan. Mulai bulan Oktober 2019, kami mendistribusikan operasi kami bukan hanya ke kantor pusat Iidabashi, ke Basis Teknis Shin-Kawasaki dan Basis Inovasi Nihonbashi sesuai dengan fungsinya. Kami menyiapkan Basis Aktivitas di tujuh lokasi di wilayah metropolitan, dan telah menerapkan gaya kerja yang memungkinkan keseimbangan kehidupan kerja bagi karyawan kami di lingkungan yang mudah untuk bekerja dan dekat dengan rumah mereka, serta kelangsungan bisnis.

Mitsuhiro Washiyama, Penjabat Direktur Divisi Promosi Kantor yang Diberdayakan, Unit Operasi Desain Bisnis, NEC Networks & System Integration Corporation

Apakah Anda memisahkan kantor pusat Anda menjadi tiga bagian dan menyebarkan karyawan dengan menciptakan tujuh Basis Aktivitas lebih lanjut?

Karyawan kami mandiri dan dapat memilih tempat kerja terbaik yang sesuai dengan tujuan mereka. Dari segi komunikasi dan manajemen, kami telah terhubung dengan alat multi-cloud termasuk Zoom,dimana kami merupakan reseller pertama di Jepang, Slack/Wrike, dan yang lainnya. Dengan begitu, kami dapat bergerak maju secara lancar dengan pekerjaan terdistribusi.

Upaya NEC Networks & System Integration Corp. untuk mereformasi cara kerjanya

Lokasi seperti apakah Basis Inovasi Nihonbashi tempat sistem konferensi jarak jauh ADECIA diperkenalkan?

Tn. Washiyama: Basis Inovasi Nihonbashi adalah tempat di mana anggota gugus tugas lintas perusahaan dapat menciptakan bisnis baru dan memperdalam kreasi bersama bersama pelanggan dan mitra kami baik di dalam maupun luar negeri. Selain ruang kantor, basis ini menawarkan ruang konferensi digital, etalase Zoom pertama di Jepang, dan ruang inovasi terbuka tempat ADECIA diperkenalkan kali ini.

Basis Inovasi Nihonbashi berada di lantai 21 sampai 22 Menara Mitsui di Nihonbashi Muromachi

Area Kantor Basis Inovasi Nihonbashi

Ruang kerja untuk pertemuan online melalui Zoom

Ruang inovasi terbuka

Dapatkah Anda menjelaskan alasan memperkenalkan ADECIA di ruang inovasi terbuka?

Tn. Tsunemi: Ruang inovasi terbuka adalah tempat untuk berkreasi bersama. Di ruang tersebut, banyak orang dapat berpartisipasi dan bekerja sama, baik dengan hadir secara fisik, maupun dengan berpartisipasi secara online. Sebelum ADECIA diperkenalkan, peserta pertemuan harus selalu mengoper mikrofon nirkabel kepada pembicara selama pertemuan atau lokakarya berlangsung. Situasi semacam ini sering kali mengganggu jalannya diskusi. Sering kali, topik berikutnya akan dimulai saat mikrofon diserahkan. Dengan ADECIA, mikrofon dipasang di plafon dan secara otomatis mendeteksi pembicara dan menangkap suara pembicara. Dengan begitu, pembicara dapat bebas berbicara kapan pun mereka mau. Kami memperkenalkan kelebihan ini karena kami memprioritaskannya.

Tn. Washiyama: Keharusan untuk mengoper mikrofon nirkabel kepada pembicara menyebabkan ruang menjadi dibatasi hanya untuk orang-orang tertentu yang berbicara. Untuk menciptakan ruang yang mendorong kreasi bersama dan yang mempercepat inovasi, kami perlu mendorong interaksi dua arah dan memungkinkan percakapan yang bebas. Oleh karena itu, kami memutuskan untuk memperkenalkan ADECIA.

Tn. Yasuaki Tsunemi, NEC Networks & System Integration Corp., Kantor Pusat Desain Bisnis, Manajer Grup Operasi Layanan & Grup Dukungan

Mikrofon yang Dipasang di Plafon RM-CG

Prosesor konferensi jarak jauh "RM-CR" (tingkat atas) dan switch L2 yang kompatibel dengan PoE "SWR2311P-10G" (tingkat menengah)

Tn. Washiyama: Dalam metode kerja hybrid di masa mendatang, kami yakin bahwa lingkungan komunikasi harus menyetarakan antara berpartisipasi dengan hadir secara fisik dan atau berpartisipasi dari jarak jauh. Untuk mewujudkan lingkungan seperti itu, kami telah menerapkan ruang konferensi yang membuat peserta dapat berbagi papan tulis, dan mekanisme yang secara otomatis memfokuskan kamera ke pembicara. Selanjutnya, saat saya ingin memfokuskan mikrofon pada pembicara, saya pikir ADECIA merupakan solusi terbaik untuk mencapai aplikasi ini karena menangkap suara pembicara menggunakan pelacakan multi-beam secara otomatis.

Ruang Inovasi Terbuka speaker dan mikrofon ADECIA dipasang di plafon.

Dapatkah Anda memberi tahu kami tentang speakernya? Mengapa Anda memilih speaker plafon VXC4W kali ini?

Tn. Tsunemi: Karena ruang inovasi terbuka adalah ruang besar dengan hampir tidak ada dinding di lantai itu, saya ingin menerapkan beberapa bentuk zonasi untuk mencegah suara menyebar terlalu jauh. Sistem ini menggunakan speaker yang dipasang di plafon dan disusun sedemikian rupa sehingga mencapai volume yang dibutuhkan untuk area yang diperlukan.

Speaker Plafon VXC4W

Apa yang Anda perhatikan saat memperkenalkan ADECIA?

Tn. Tsunemi: Di ruang inovasi terbuka, posisi kursi dapat bervariasi atau tata letak dapat diubah tergantung tujuan penggunaan, seperti apakah digunakan untuk pertemuan atau seminar. Namun, sistem ini sangat fleksibel dan tidak memerlukan perubahan apa pun pada pengaturan pengumpulan suara. Elemen ini juga penting untuk pengelolaan sistem yang tidak memerlukan upaya apa pun guna menerapkan penyesuaian ulang.

Area Kantor Basis Inovasi Nihonbashi

Tn. Washiyama: Saya merasa lebih mudah karena alat ini menangkap dan menggunakan jangkauan suara yang lebih luas daripada speaker mikrofon nirkabel yang dahulu kami gunakan. Selain itu, dari sudut pandang integrator yang menawarkan sistem konferensi jarak jauh seperti itu kepada pelanggan, ADECIA memberi rasa aman kepada pelanggan kami karena dibuat oleh Yamaha.

NESIC telah memelopori pekerjaan terdesentralisasi sejak sebelum pandemi COVID-19 melanda seluruh dunia. Namun, apakah gaya kerja ini akan terus dipopulerkan di masa mendatang?

Tn. Washiyama: Saya pikir kombinasi kerja kantor dan kerja jarak jauh akan menjadi sangat populer di seluruh dunia. Saya juga berpikir bahwa ini menjadi tantangan yang menarik di masa mendatang untuk menghubungkan orang-orang yang bekerja di kantor dengan orang-orang yang bekerja dari jarak jauh di lingkungan yang nyaman. Tujuan ini akan didukung oleh berbagai teknologi digital. Kami percaya bahwa ADECIA adalah alat yang sangat bagus untuk menangkap suara.

Terima kasih banyak telah meluangkan waktu untuk berbincang-bincang bersama kami di jadwal Anda yang sibuk hari ini.

NEC Networks & System Integration Corporation

RM-CG

Mikrofon ceiling array yang dilengkapi dengan teknologi pemrosesan sinyal audio unik yang memungkinkan komunikasi berkualitas tinggi

Pilihan Warna Lain Pilihan Warna Lain

RM-CR

Pemroses sinyal di inti ADECIA

SWR2311P-10G

Pengaturan yang disarankan agar jaringan Dante (seperti QoS, EEE, dan IGMP Snooping) beroperasi secara stabil dapat dibuat dengan mudah

PA2120

Amplifier Kelas-D yang dapat dialihkan Lo-Z/Hi-Z (Lo-Z: 120W x2 @4Ω, 100W x2ch @3Ω/8Ω, Hi-Z: 120W x2ch atau 200W x1ch, 70V/100V) yang dilengkapi dengan input saluran 1 stereo/2 mono; dapat dikombinasikan dengan amplifier mixer MA2120.

VXC Series

The VXC Series offers three different woofer sizes, allowing you to choose the speaker that is most suitable for your venue.