Memasang Peredam (Dampers), Penutup, dan Sandaran

Mendudukkan peredam (dampers), yang memiliki peran menghentikan suara, dan memasang penutup menandai kelengkapan dari proses perakitan. Setelah ini, fokus nya adalah penyempurnaan dan pelengkapan dari instrumen.

  • A mirror is used to check the position of the damper head

Cermin digunakan untuk memeriksa posisi dari kepala peredam (dampers)

  • The gold-colored hinge is mounted on the lid in a fully automatic process

Engsel bewarna emas dipasang pada penutup dalam proses yang sepenuhnya otomatis

Setelah penutup dipasang, mesin penekan tuts otomatis digunakan sekali lagi untuk memberikan keyboard dan mekanisme gerakan pertama kali yang menyeluruh, dan guna memastikan hammers (palu) memukul senar dengan jelas dan merata. Mesin ini benar-benar memainkan setiap tuts sebanyak 300 kali.

Setelah dimainkan oleh mesin penekan tuts secara otomatis, instrumen melalui proses penyesuaian suhu dan kelembaban (seasoned) untuk selama 7 hingga 10 hari. Sebelum dilakukan penyesuaian final, piano ditempatkan dalam rak yang dialiri udara dan dibiarkan tanpa gangguan dalam lingkungan dengan tingkat suhu dan kelembaban diatur berdasarkan iklim dari lokasi pelanggan